Sani, Alif Abrar (2025) ANALISIS HEAD TOTAL PADA SISTEM PERPIPAAN CHILLED WATER SETELAH INTEGRASI MESIN TAMBAHAN DI PT. XYZ. D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
BAB I & V.pdf - Published Version
Download (838kB)
BAB II Sd IV.pdf - Published Version
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (2MB) | Request a copy
Paper Semnas_Alif Abrar Sani.pdf - Published Version
Restricted to Hanya Staff Repositori
Download (449kB) | Request a copy
Abstrak
Sistem pendingin chilled water memiliki peran vital dalam menjaga suhu kerja mesin produksi tetap stabil. Penambahan mesin baru di PT. XYZ menyebabkan perubahan konfigurasi sistem perpipaan dan berpotensi meningkatkan beban hidraulik yang harus ditanggung pompa. Penelitian ini bertujuan untuk menghitung total head pada kondisi sebelum dan sesudah ekspansi dengan mempertimbangkan komponen head loss mayor, head loss minor, dan head elevasi. Perhitungan didasarkan pada data aktual sistem, seperti dimensi pipa, panjang jalur, jenis sambungan, serta pengaturan valve. Pengaturan valve menjadi salah satu faktor kunci yang memengaruhi distribusi debit dan kestabilan suhu campuran dalam sistem. Bukaan valve yang tidak proporsional dapat menyebabkan ketidakseimbangan aliran antar mesin, meningkatkan tekanan lokal, serta menurunkan efisiensi perpindahan panas. Ketepatan dalam menentukan bukaan valve pada setiap cabang sangat berperan dalam menjaga performa hidraulik sistem tetap optimal, terutama saat beban pendinginan meningkat akibat ekspansi. Hasil menunjukkan bahwa total head pada sistem eksisting adalah 32,92 meter, sedangkan pada sistem ekspansi meningkat menjadi 46,91 meter.
| Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3) |
|---|---|
| Kata Kunci Uncontrolled: | piping, head total, pump |
| Subjek: | 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 628 Teknik sanitasi 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 670 Manufaktur, pabrik-pabrik > 670 Manufaktur, pabrik-pabrik 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 680 Manufaktur untuk penggunaan khusus > 688 Produksi produk final dan pengemasan |
| Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Teknik Mesin > Teknik Mesin D3 |
| User ID Pengunggah: | alif abrar sani |
| Date Deposited: | 21 Nov 2025 07:58 |
| Last Modified: | 21 Nov 2025 07:58 |
| URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/32617 |

