ANALISIS PENGARUH SHUTDOWN KOMPRESOR BOG 17K-1 TERHADAP OPERASIONAL TANGKI LPG DI PT BADAK NGL

2102322007, Herianto Ramadan (2024) ANALISIS PENGARUH SHUTDOWN KOMPRESOR BOG 17K-1 TERHADAP OPERASIONAL TANGKI LPG DI PT BADAK NGL. [Laporan Kampus Merdeka]

[thumbnail of Bagian Identitas Laporan & Pembukaan (Bab 1) dan Penutup (Bab 5)] Text (Bagian Identitas Laporan & Pembukaan (Bab 1) dan Penutup (Bab 5))
Halaman Identitas Laporan_Herianto Ramadan.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Isi (Bab 2 s/d 4)] Text (Isi (Bab 2 s/d 4))
Isi Laporan_Herianto Ramadan.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (2MB) | Request a copy

Abstrak

Pengoperasian tangki penyimpanan LPG di Plant-17 sangat bergantung pada kinerja kompresor BOG (Boil-Off Gas) 17K-1 yang berfungsi mengkompres gas hasil penguapan LPG dan dilakukan pendinginan dengan kondenser untuk kembali ke dalam bentuk cair. Kompresor BOG ini memegang peranan penting dalam menjaga tekanan optimal dalam tangki penyimpanan dan mengurangi kehilangan gas yang berharga. Shutdown atau penghentian sementara kompresor BOG tidak dapat dihindari akibat perawatan rutin, overhaul, gangguan teknis, atau kebutuhan operasional lainnya. Pengaruh shutdown kompresor BOG 17K-1 sebagai unit reliquefaction BOG terhadap operasional tangki LPG propana dan butana berdampak signifikan terhadap kondisi parameter operasional tangki. Selama periode shutdown terdapat peningkatan tekanan dalam tangki dan diikuti naiknya suhu cairan produk serta level tangki LPG. Faktor yang mempengaruhi timbulnya BOG dengan kondisi tidak ada pengapalan LPG adalah pemompaan produksi sepanjang perpipaan rundown LPG dan bocoran panas tangki penyimpanan LPG.

Kata kunci: shutdown; kompresor BOG; tangki LPG,; boil-off gas; operasional

Tipe Dokumen: Laporan Kampus Merdeka
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 660 Teknik kimia > 661 Teknologi industri bahan kimia
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 660 Teknik kimia > 665 Teknologi industri minyak, lemak, lilin, dan gas
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Mesin > Teknologi Rekayasa Konversi Energi D4
User ID Pengunggah: Herianto Ramadan
Date Deposited: 15 Apr 2025 10:11
Last Modified: 15 Apr 2025 10:11
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/25040

Actions (login required)

View Item
View Item