2002411047, Chintia Chiptiyanti (2024) ANALISIS RANGKA MEJA PENOPANG PROTOTIPE MESIN INJECTION MOLDING MENGGUNAKAN METODE FEA (FINITE ELEMENT ANALYSIS) SECARA ERGONOMI. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
Pendahuluan_Bab I dan V.pdf
Download (3MB)
Isi_Bab II - IV.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (2MB)
Chintia Chiptiyanti_Analisis Ergonomis Pada Meja Penopang Prototipe Mesin Injection Molding Double Barrel.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori
Download (642kB)
Abstrak
Berdasarkan data OECD (Organisation for Economic Co-operation and Development) pada tahun 2023 penggunaan plastik kemasan di Indonesia lebih tinggi 31,26% dibandingkan penggunaan plastik secara global, hal tersebut mendorong peningkatan daur ulang plastik oleh pengrajin lokal. Mesin injection molding, yang terdiri dari injection unit dan clamping unit merupakan salah satu mesin yang digunakan untuk mendaur ulang plastik melalui proses pemanasan biji plastik lalu menekannya masuk ke dalam cetakan. Mesin injection molding dengan kapasitas besar sulit diaplikasikan oleh industri kecil, sehingga dibuat prototipe mesin injection molding berskala kecil di Laboratorium Pengembangan Produk Jurusan Teknik Mesin Politeknik Negeri Jakarta. Mesin ini masih manual dan membutuhkan penambahan sistem hidrolik dan sistem cooling untuk meningkatkan efisiensi kerja mesin. Penambahan ini tentu akan mengubah dimensi dan berat dari prototipe mesin, sehingga diperlukan meja penopang yang dirancang sesuai dengan kebutuhan. Berdasarkan perhitungan ergonomi dan metode VDI 2221 didapatkan tinggi dari meja 60 cm dengan tinggi roda 14 cm, dan tinggi mesin 59 cm, dengan total tinggi 133 cm dan lebar 50 cm. Kekuatan mesin akan dianalisis menggunakan software ANSYS dengan hasil kerangka meja mampu menahan beban mesin dan power pack hidrolik dengan berat total 140 kg.
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4) |
---|---|
Subjek: | 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 001 Ilmu pengetahuan 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 629 Cabang teknik lainnya 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 670 Manufaktur, pabrik-pabrik > 670 Manufaktur, pabrik-pabrik 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 670 Manufaktur, pabrik-pabrik > 672 Besi, baja, produk paduan besi lainnya |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Teknik Mesin > Manufaktur D4 |
User ID Pengunggah: | Chintia Chiptiyanti |
Date Deposited: | 02 Oct 2024 08:23 |
Last Modified: | 02 Oct 2024 08:23 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/22936 |