PENJUALAN MINUMAN SIAP SAJI KOPI GULA AREN FARHAN SPECIALTY

2108311021, Muhammad Farhan Naufal (2024) PENJUALAN MINUMAN SIAP SAJI KOPI GULA AREN FARHAN SPECIALTY. D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Pendahuluan dan Penutup Penjualan Minuman Siap Saji Kopi Gula Aren Farhan Specialty] Text (Pendahuluan dan Penutup Penjualan Minuman Siap Saji Kopi Gula Aren Farhan Specialty)
repository halaman lainnya FARHAN ok.pdf

Download (853kB)
[thumbnail of Isi Bab 2 & 4 Penjualan Minuman Siap Saji Kopi Gula Aren "Farhan Specialty"] Text (Isi Bab 2 & 4 Penjualan Minuman Siap Saji Kopi Gula Aren "Farhan Specialty")
repository bab 2 sd 4 FARHAN ok.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (1MB) | Request a copy

Abstrak

ABSTRAK

Muhammad Farhan Naufal,
D-3 Manajemen Pemasaran Warga Negara Berkebutuhan Khusus:
Penjualan Minuman Siap Saji Kopi Gula Aren ”Farhan Specialty”

Kajian ini bertujuan untuk menjelaskan tahap-tahap pembuatan minuman kopi gula aren merek “Farhan Specialty”, mulai dari tahap perencanaan, pembuatan/produksi, hingga penjualan produk kopi gula aren. Fokus utama dari kajian ini adalah penerapan strategi penjualan yang efektif, baik melalui offline maupun online seperti Instagram, Facebook, dan WhatsApp. Dalam menghadapi persaingan pasar yang semakin ketat, tantangan utama adalah meningkatkan penjualan dan memperkuat kesadaran merk produk di kalangan konsumen. Metode kajian melibatkan studi pustaka dari literatur dan referensi dari buku strategi pemasaran, serta pengamatan langsung terhadap proses produksi dan interaksi konsumen di media sosial. Pengamatan juga dilakukan untuk mengevaluasi efektivitas strategi penjualan yang diterapkan. Hasil kajian menunjukkan bahwa strategi penjualan minuman siap saji Kopi Gula Aren berbasis konten visual dan interaksi aktif dengan pelanggan, baik melalui jalur offline maupun online, berhasil meningkatkan penjualan sebesar 727%. Kesimpulannya, penggunaan strategi penjualan yang terintegrasi antara offline dan online, terbukti efektif dalam meningkatkan penjualan dan memperkuat posisi merek “Farhan Specialty” di pasar minuman siap saji.

Kata Kunci: Strategi Penjualan, Media Sosial, Kesadaran Merk.

ABSTRACT

Muhammad Farhan Naufal
Marketing Management Special Needs Citizen
Sales of Ready-to-Drink Palm Sugar Coffee "Farhan Specialty"

This study aims to describe the stages of producing "Farhan Specialty” palm sugar coffee, from planning and production to sales. The main focus is on implementing effective sales strategies through both offline channels and online platforms such as Instagram, Facebook, and WhatsApp. Facing increasingly intense market competition, the primary challenge is to boost sales and enhance brand awareness among consumers. The study employs a literature review and references from marketing strategy books, along with direct observation of the production process and consumer interactions on social media. Observations were also made to evaluate the effectiveness of the sales strategies applied. The results indicate that a sales strategy based on visual content and active customer engagement, through both offline and online channels, successfully increased sales by 727%. In conclusion, integrating offline and online sales strategies has proven effective in boosting sales and strengthening the "Farhan Specialty” brand position in the ready-to-drink beverage market.

Keyword: Sales Strategy, Social Media, Brand Awareness.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3)
Subjek: 300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 338 Produksi
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 657 Akuntansi
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Akuntansi > Manajemen Pemasaran D3
User ID Pengunggah: Muhammad Farhan Naufal
Date Deposited: 06 Sep 2024 01:22
Last Modified: 06 Sep 2024 01:22
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/22077

Actions (login required)

View Item
View Item