PENGARUH CONTENT MARKETING DAN REVIEW POSITIF TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK PARFUM EVANGELINE DI TIKTOK SHOP (Studi Eksperimen pada Followers TikTok @evangeline.id)

2005421025, Annisa Ramadhina (2024) PENGARUH CONTENT MARKETING DAN REVIEW POSITIF TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK PARFUM EVANGELINE DI TIKTOK SHOP (Studi Eksperimen pada Followers TikTok @evangeline.id). D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Halaman Identitas (Judul, Pendahuluan, dan Penutup)] Text (Halaman Identitas (Judul, Pendahuluan, dan Penutup))
Annisa Ramadhina_Halaman Identitas Skripsi.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of (BAB 2 s.d BAB 4)] Text ((BAB 2 s.d BAB 4))
Annisa Ramadhina_(BAB 2 s.d BAB 4).pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (503kB)

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh dari pembuatan content marketing (hardselling dan softselling) dan review positif (banyak dan sedikit) terhadap perilaku seseorang dalam melakukan pengambilan keputusan pembelian pada produk parfum Evangeline di TikTok Shop. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis eksperimen faktorial desain 2x2 between subject. Pengolahan data pada penelitian ini menggunakan software SPSS versi 25. Subjek pada penelitian ini menargetkan responden yang merupakan salah satu followers dari akun TikTok @evangeline.id. Pada penelitian ini, hardselling dan softselling serta review positif banyak dan sedikit digunakan sebagai instrumen perlakuan yang akan dibagi menjadi 4 kelompok perlakuan. Analisis pada penelitian ini menggunakan Analysis of Variance (ANOVA) untuk menguji hipotesis. Berdasarkan hasil temuan pada penelitian ini menyimpulkan bahwa tidak adanya pangaruh secara signifikan pada content marketing terhadap pengambilan keputusan pembelian seseorang terhadap produk parfum Evangeline di TikTok Shop. Lalu, tidak ditemukan juga adanya efek interaksi antara content marketing dan review positif terhadap keputusan pembelian seseorang pada produk parfum Evangeline di TikTok Shop. Namun hasil analisis statistik menunjukkan bahwa ditemukannya pengaruh dari banyak dan sedikitnya review positif secara signifikan terhadap pengambilan keputusan pembelian pada produk parfum Evangeline di TikTok Shop. Hal ini juga merujuk pada hasil analisis deskriptif yang menunjukkan terdapatnya perbedaan nilai (mean) antar 4 kelompok perlakuan secara signifikan.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 658 Manajemen umum
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Administrasi Bisnis > Administrasi Bisnis D4
User ID Pengunggah: D4 Annisa Ramadhina
Date Deposited: 06 Sep 2024 07:45
Last Modified: 06 Sep 2024 07:45
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/21925

Actions (login required)

View Item
View Item