ANALISIS KINERJA BUNDARAN HOTEL INDONESIA

1801411026, Muhammad Fahreza Rafli (2024) ANALISIS KINERJA BUNDARAN HOTEL INDONESIA. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan, Penutup] Text (Judul, Pendahuluan, Penutup)
Naskah Skripsi-Muhammad Fahreza Rafli-Halaman Identitas Skripsi.pdf

Download (539kB)
[thumbnail of Bab 2, Bab 3, Bab 4] Text (Bab 2, Bab 3, Bab 4)
Naskah Skripsi-Muhammad Fahreza Rafli-Isi.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (5MB)

Abstrak

Laju pertumbuhan penduduk di Jakarta meningkat, memengaruhi infrastruktur seperti perumahan, apartemen, dan perkantoran. Pertumbuhan penduduk dan volume lalu lintas yang tinggi membuat perlu tinjauan ulang terhadap kebutuhan infrastruktur untuk mengurangi kemacetan. Bundaran HI sendiri memiliki 4 lengan yang dimana lengan tersebut dilalui oleh volume kendaraan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja bundaraan ketika kondisi eksisting dan memprediksi untuk kinerja bundaran yang akan datang. Ketika kondisi eksisting bundaran HI memiliki nilai derajat kejenuhan 0,8 dengan nilai tundaan lalu lintas bagian jalinan bundaran 5,328 detik/smp serta tundaan bundaran rata rata 17,3 detik/smp dan peluang antrian 17,867% - 40,63% dengan tingkat pelayanan B. Setelah dilakukan analisis bundaran ketika kondisi eksisting, dilakukan prediksi kinerja bundaraan untuk tahun mendatang bahwa nilai derajat kejenuhan pada jalinan DA melebihi 0,85. Dengan berbagai pertimbangan untuk menurunkan nilai derajat kejenuhan, maka pertimbangan yang disarankan dari alternatif solusi berupa menghilangkan hambatan samping, pemindahan jam lewat kendaraan sedang (KS), dan menambahkan satu lajur. Setelah dilakukan dari alternatif solusi tersebut, nilai derajat kejenuhan pada jalinan DA menjadi stabil dengan nilai 0,47 dibawah 0,85 dan alternatif solusi ini mampu diterapkan untuk kinerja bundaran selama 14 tahun mendatang.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 624 Teknik sipil
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Sipil > Teknik Perancangan Jalan dan Jembatan D4
User ID Pengunggah: Muhammad Fahreza Rafli
Date Deposited: 29 Aug 2024 06:57
Last Modified: 29 Aug 2024 06:57
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/20989

Actions (login required)

View Item
View Item