ANALISA TINGKAT KERUSAKAN JALAN DENGAN METODE BINAMARGA dan PCI (PAVEMENT CONDITION INDEX) (STUDI KASUS : JALAN HAULING SITE INDEXIM COALINDO)

Cahya, Ken Dzaty Nur (2024) ANALISA TINGKAT KERUSAKAN JALAN DENGAN METODE BINAMARGA dan PCI (PAVEMENT CONDITION INDEX) (STUDI KASUS : JALAN HAULING SITE INDEXIM COALINDO). D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of GT-KEN DZATY-2101321004 (1).pdf] Text
GT-KEN DZATY-2101321004 (1).pdf

Download (766kB)
[thumbnail of GT-KEN DZATY 21.pdf] Text
GT-KEN DZATY 21.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (4MB)

Abstrak

Mengenai kondisi jalan hauling di site PT. Indexim Coalindo, Kutai Timur, telah dilakukan analisis kerusakan menggunakan metode PCI (Pavement Condition Index) dan Bina Marga. Jalan hauling ini, yang berfungsi sebagai jalur angkut alat berat di area tambang, mengalami kerusakan seperti lubang, amblas, dan pelepasan butiran, dengan persentase kerusakan masing-masing sebesar 0.1%, 0.5%, dan 0.3%. Metode PCI menunjukkan bahwa kondisi jalan berada pada kategori "Baik" dengan nilai rata-rata 81.4 dan merekomendasikan rekonstruksi ulang di beberapa titik sample, sementara metode Bina Marga, dengan nilai rata-rata urutan prioritas sebesar 8.75, hanya merekomendasikan pemeliharaan rutin. Perbedaan rekomendasi ini mempengaruhi estimasi biaya perbaikan, yang menurut metode Bina Marga sebesar Rp 472,861,041 dan menurut metode PCI sebesar Rp 533,910,3741. Untuk menghindari kerusakan yang lebih parah, perbaikan sesuai rekomendasi perlu dilakukan, mengingat kedua metode mengusulkan pemeliharaan rutin sebagai solusi utama.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3)
Kata Kunci Uncontrolled: Jalan Hauling; PCI; Bina Marga; Perkerasan
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 624 Teknik sipil
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Sipil > Konstruksi Sipil D3
User ID Pengunggah: Ken Dzaty Nur Cahya
Date Deposited: 30 Aug 2024 08:47
Last Modified: 30 Aug 2024 08:47
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/20796

Actions (login required)

View Item
View Item