2101321027, Muhammad Miftah Faaris Sutiadi (2024) PELAKSANAAN PEKERJAAN LAPIS PERMUKAAN CHIP SEAL DAN LAPIS BASE A PADA PROYEK JALAN HAULING TAMBANG STA 29+200 – 29+500 PT. INDEXIM COALINDO KALIMANTAN TIMUR. D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
Muhammad Miftah Faaris Sutiadi_File 1 fix_2101321027.pdf - Submitted Version
Download (2MB)
Muhammad Miftah Faaris Sutiadi_File 2 fix_Naskah Tugas Akhir.pdf - Submitted Version
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (8MB)
Abstrak
Jalan hauling adalah jalur untuk aktivitas pengangkutan di area tambang yang sering menghadapi beban berat, menyebabkan keausan, kerusakan, dan perubahan topografi. Chip seal hadir sebagai solusi untuk melindungi base, menutup celah kecil, mengurangi debu, dan meningkatkan traksi. Proses chip seal dimulai dengan pembersihan area dengan power broom dan kompresor, diikuti penyemprotan Polymer Modified Bitumen (PMB) dan penghamparan agregat precoating oleh dump truck with tailgate. Pemadatan dilakukan dengan Tyre Roller minimal 8 kali passing. Setelah pekerjaan selesai, area diukur untuk memastikan kualitas. Proses penulisan melibatkan identifikasi, observasi, pengumpulan data, analisis, dan pembuatan kesimpulan. Hasil analisis untuk “Pelaksanaan Pekerjaan Lapis Permukaan Chip Seal Pada Proyek Jalan Hauling Tambang Sta 29+200 – 29+500 PT. Indexim Coalindo Kalimantan Timur”, chip seal dengan volume 2.100 m², diperlukan alat seperti 1 asphalt distributor, 1 dump truck with tailgate, 1 tire roller, 1 power broom, 1 air compressor, dan 1 asphalt sprayer. Bahan yang diperlukan meliputi 5.460 liter aspal PMB, 1.680 liter aspal CSS-1h, 840 liter aspal MC-70, serta agregat precoating 20 mm sebanyak 22,218 m³, dan agregat precoating 14 mm sebanyak 16,065 m³. Tenaga kerja yang dibutuhkan terdiri dari 2 mandor/foreman, 6 pekerja/helper, dan 2 traffic man, dengan waktu pekerjaan sekitar 13 jam 3 menit atau 2 hari kerja.
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3) |
---|---|
Subjek: | 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 624 Teknik sipil |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Teknik Sipil > Konstruksi Sipil D3 |
User ID Pengunggah: | Miftah Faaris |
Date Deposited: | 27 Aug 2024 01:51 |
Last Modified: | 27 Aug 2024 01:51 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/19865 |