KINERJA SIMPANG BERSINYAL: ANALISIS DENGAN PKJI 2023 DAN SIMULASI DENGAN APLIKASI PEMODELAN LALU LINTAS

Octaviani, Nur Aisha Cindy (2024) KINERJA SIMPANG BERSINYAL: ANALISIS DENGAN PKJI 2023 DAN SIMULASI DENGAN APLIKASI PEMODELAN LALU LINTAS. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Halaman Identitas Skripsi] Text (Halaman Identitas Skripsi)
Naskah Skripsi - Nur Aisha Cindy Octaviani - Halaman Identitas Skripsi.pdf

Download (45MB)
[thumbnail of BAB 2 s/d BAB 4 Isi Skripsi] Text (BAB 2 s/d BAB 4 Isi Skripsi)
Naskah Skripsi - Nur Aisha Cindy Octaviani - Isi.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ until 21 August 2024.

Download (46MB)

Abstrak

Jumlah kendaraan di Jakarta meningkat 2–3% per tahun, menekan infrastruktur jalan dan menyebabkan kemacetan, waktu tempuh lebih lama, konsumsi bahan bakar meningkat, serta penurunan produktivitas. Simpang Jl. Dewi Sartika – Jl. Raya Kalibata adalah satu simpang bersinyal yang menjadi titik kemacetan yang ada di daerah Jakarta Timur. Penelitian ini menganalisis kinerja simpang tersebut dengan metode PKJI 2023, simulasi Software PTV Vissim, dan penilaian kinerja simpang didasarkan dari PM No. 96 tahun 2015. Hasil analisis menunjukkan pendekat Barat dan Selatan memiliki derajat kejenuhan di bawah 0,85, sementara pendekat Utara mencapai batas syarat, menjadikannya lebih padat. Panjang antrian adalah 130,84 meter, dan tundaan rata-rata adalah 361,65 detik/SMP dengan tingkat pelayanan F. Solusi optimalisasi kinerja simpang yang paling efektif adalah alternatif solusi 4, dengan melakukan pembatasan waktu melintas bagi kendaraan berat pada jam sibuk dan pengaturan ulang waktu lampu hijau. Perhitungan solusi ini tidak memperhitungkan faktor hambatan samping. Solusi ini mengurangi derajat kejenuhan menjadi di bawah 0,65 dan tundaan menjadi 71,2 detik/SMP. Diperkirakan solusi ini dapat bertahan selama 7 tahun, dengan derajat kejenuhan mendekati 0,85 pada setiap pendekat, sehingga perlu pengkajian ulang untuk memenuhi syarat kelayakan simpang.
Kata Kunci: Simpang Bersinyal, Derajat Kejenuhan, Tundaan, PKJI 2023, PTV Vissim

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 624 Teknik sipil
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Sipil > Teknik Perancangan Jalan dan Jembatan D4
User ID Pengunggah: Nur Octaviani
Date Deposited: 19 Aug 2024 11:20
Last Modified: 19 Aug 2024 11:20
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/18878

Actions (login required)

View Item
View Item