PELAKSANAAN PEKERJAAN STRUKTUR SUMP PIT STA 0+556,65 – STA 0+573,04 PADA PROYEK PEMBANGUNAN UNDERPASS SENEN EXTENSION JAKARTA PUSAT

Vannysa Putri, Nadira and Tegar Furqony, Refo (2021) PELAKSANAAN PEKERJAAN STRUKTUR SUMP PIT STA 0+556,65 – STA 0+573,04 PADA PROYEK PEMBANGUNAN UNDERPASS SENEN EXTENSION JAKARTA PUSAT. D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan dan Penutup] Text (Judul, Pendahuluan dan Penutup)
JudulPendahuluandanPenutup.pdf

Download (4MB)
[thumbnail of Isi Bab 2 dan Bab 5] Text (Isi Bab 2 dan Bab 5)
IsiBab2sdBab5.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (2MB)
[thumbnail of Artikel Jurnal Nadira & Refo] Text (Artikel Jurnal Nadira & Refo)
Artikel Jurnal Nadira & Refo.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (876kB)

Abstrak

Judul Proyek Akhir ini adalah Pelaksanaan Pekerjaan Struktur Sump Pit STA 0-556,65 – STA 0+573,04 Pada Proyek Pembangunan Underpass Senen Extension Jakarta Pusat. Proyek akhir ini bertujuan untuk mengetahui metode yang digunakan dalam pelaksanaan pekerjaan serta mengetahui kebutuhan alat, bahan, dan tenaga kerja yang dibutuhkan. Metode penulisan untuk Proyek Akhir ini antara lain adalah hasil observasi langsung, studi literatur, dan studi dari dokumentasi. Tahapan pelaksanaan Sump Pit dibagi menjadi lima tahapan besar. Pada tahap pertama ada pekerjaan persiapan yang terdiri dari pekerjaan pengukuran, pembersihan lahan, penyelidikan tanah, dan galian Sump Pit. Kemudian, dilanjut pekerjaan bored pile yang terdiri dari pekerjaan pengukuran, pemasangan casing, pengeboran, pembesian, pemasangan pipa tremie, pengecoran, dan pelepasan casing. Pekerjaan bottom slab terdiri atas pekerjaan stakeout elevasi, galian, cor lantai kerja, pemasangan bekisting, dan pengecoran slab. Pekerjaan dinding sump pit terdiri atas pekerjaan stakeout, pemasangan bekisting, pengecoran, dan pelepasan bekisting. Pekerjaan top slab terdiri atas pekerjaan bekisting, pembesian, pengecoran, dan pembongkaran bekisting. Hasil akhir ditemukan bahwa mutu yang diperoleh sesuai spesifikasi teknis yang direncanakan. Jumlah tenaga kerja yang direncanakan dapat membantu proyek selesai sesuai target. Kebutuhan alat dan bahan memenuhi standar dan dapat menunjang produktivitas kerja. Dalam pelaksanaan tidak terjadi kecelakaan kerja (zero accident) karena sudah mengikuti prosedur K3.
Kata kunci: Bored Pile; Bottom Slab; Dinding; Top Slab

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3)
Subjek: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 020 Ilmu perpustakaan dan informasi > 020 Ilmu perpustakaan dan informasi
000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 020 Ilmu perpustakaan dan informasi > 023 Personalia perpustakaan
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Sipil > Konstruksi Sipil D3
User ID Pengunggah: Refo Tegar
Date Deposited: 07 Sep 2021 04:44
Last Modified: 07 Sep 2021 04:44
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/1755

Actions (login required)

View Item
View Item