2002311023, MUHAMMAD RIZKI ZULFA (2023) STUDI KASUS SHORT MOLD PADA PRODUK C4V HOUSING MENGGUNAKAN MESIN INJECTION MOLDING DI PT. XYZ. D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
Bab 1 & Bab 5_Muhammad Rizki Zulfa_2002311023_Mpro 6B.pdf
Download (1MB)
Bab 2 - Bab 4_Muhammad Rizki Zulfa_2002311023_Mpro 6B.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (1MB)
Jurnal_STUDI KASUS SHORT MOLD PADA PRODUK C4V HOUSING MENGGUNAKAN MESIN INJECTION MOLDING DI PT. XYZ_Muhammad Rizki Zulfa_2023.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori
Download (388kB)
Abstrak
Injection moulding adalah suatu proses pencetakan plastik dengan cara melelehkan bahan plastik yang diinjeksikan ke dalam die atau cetakan. Cacat yang umum terjadi pada produk injection moulding adalah short mold, shrinkage, burn mark dan bagian air bubble yang tidak sempurna. Short mold dapat disebabkan oleh tekanan injeksi, suhu cetakan, leleh dan waktu penahanan dalam proses injeksi yang kurang pas. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengurangi terjadinya kasus short mold pada produk injection moulding dan menentukan solusi yang tepat untuk mendapatkan produk injection moulding yang optimal. Pada penelitian ini, akan dipelajari berbagai penyebab terjadinya cacat short mold pada produk polybutylene terephthalate saat proses injection molding serta mengajukan solusi pemecahan masalah untuk menurunkan kejadian cacat short mold dengan menggunakan metode diagram fishbone. Untuk menghindari short mold, perlu perhatian khusus terhadap suhu dan tekanan pada proses produksi. Parameter suhu ideal yang digunakan pada saat proses produksi adalah 220-230℃; sedangkan parameter tekanan injeksi ideal adalah 14-16 Mpa. Parameter suhu yang terlalu tinggi akan menyebabkan cacat burn mark; sedangkan terlalu rendah akan menyebabkan cacat short mold dan air bubble. Parameter tekanan injeksi yang terlalu kuat akan menyebabkan cacat burr; sedangkan terlalu rendah akan menyebabkan produk short mold dan air bubble.
Kata kunci: Injection molding, die tooling, short mold, fishbone diagram, polybutylene terephthalate
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3) |
---|---|
Subjek: | 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 001 Ilmu pengetahuan 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 670 Manufaktur, pabrik-pabrik > 670 Manufaktur, pabrik-pabrik |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Teknik Mesin > Teknik Mesin D3 |
User ID Pengunggah: | Muhammad Rizki Zulfa |
Date Deposited: | 14 Sep 2023 03:53 |
Last Modified: | 14 Sep 2023 03:53 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/14916 |