ANALISIS PENGELOLAAN MEDIA INTERNAL WEBSITE PORTAL PADA PLN ICON PLUS

1905423001, Muhammad Farid (2023) ANALISIS PENGELOLAAN MEDIA INTERNAL WEBSITE PORTAL PADA PLN ICON PLUS. D4 thesis, Politeknik Negri Jakarta.

[thumbnail of JURNAL M.FARID SNRT 2023.pdf] Text
JURNAL M.FARID SNRT 2023.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (173kB)
[thumbnail of Identidikasi Skripsi & Pembukaan Bab 1 dan Penutup Bab 5] Text (Identidikasi Skripsi & Pembukaan Bab 1 dan Penutup Bab 5)
M. FARID ANALISIS PENGELOLAAN MEDIA INTERNAL WEBSITE PORTAL PADA PLN ICON PLUS_REVISI SIDANG FIX UPLOAD SUDAH WATERMARK BAB 1-5.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Bab 2 - 4 isi] Text (Bab 2 - 4 isi)
M. FARID ANALISIS PENGELOLAAN MEDIA INTERNAL WEBSITE PORTAL PADA PLN ICON PLUS_REVISI SIDANG FIX UPLOAD SUDAH WATERMARK BAB 2-4.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (1MB)

Abstrak

Membangun public relations internal dapat dilakukan melalui media internal. Informasi mengenai kebijakan dan kemajuan perusahaan dikomunikasikan melalui media internal. PLN Icon Plus menggunakan media berbasis online berupa website yang bernama PORTAL. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui lebih dalam tentang bagaimana proses public relations yang dijalankan oleh unit komunikasi korporat dalam mengelola dan mengimplementasikan media internal PORTAL. Terdapat empat tahapan proses kegiatan humas dalam proses manajemen media internal, antara lain: (1) Fact Finding, melaporkan dan melakukan wawancara untuk mengumpulkan informasi. (2) Planning, membuat naskah, dan mengirimkan konten ke rubrik PORTAL. (3) Communication, Memanfaatkan situs web online sebagai media komunikasi internal. (4) Evaluating. Melakukan penilaian terhadap halaman web PORTAL. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan teknik penelitian kualitatif deskriptif. Penelitian ini menggunakan teknik wawancara dan observasi untuk mengumpulkan data. Penelitian ini menghasilkan pengelolaan media internal sudah berjalan dengan baik namun memerlukan beberapa improvement point. Kurang kecepatan penditribusian dikarenakan terbatasnya jumlah sumber daya.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 651 Layanan kantor
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 652 Proses komunikasi tertulis
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Administrasi Bisnis > Administrasi Bisnis D4
User ID Pengunggah: Muhammad Farid
Date Deposited: 16 Oct 2023 03:06
Last Modified: 16 Oct 2023 03:06
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/14867

Actions (login required)

View Item
View Item