2005311041, Al Sonaji (2023) Prosedur Pelayanan Permohonan Surat Keterangan NJOP di Unit Pelayanan Pemungutan Pajak Daerah Wilayah Kelapa Gading. D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
JudulPendahuluandanPenutup.pdf
Download (1MB)
IsiBab2sdBab4.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (1MB)
Abstrak
Prosedur merupakan rangkaian tindakan yang disusun secara terstruktur untuk mengatur jalannya suatu aktivitas dengan pengelolaan yang terorganisir. Pada instansi pemerintahan, prosedur memiliki peran yang sangat penting guna memastikan pelaksanaan berbagai aktivitas dapat berjalan dengan efisien. Prosedur bermanfaat sebagai panduan bagi suatu instansi dalam menjalankan fungsi organisasi maupun dalam pelaksanaan kegiatan tertentu.
Aspek penting yang harus diperhatikan oleh instansi pemerintahan, termasuk oleh Unit Pelayanan Pemungutan Pajak Daerah Wilayah Kelapa Gading ialah pelayanan. Sebagai pelayan publik, Unit Pelayanan Pemungutan Pajak Daerah Wilayah Kelapa Gading memiliki tanggung jawab untuk memberikan pelayanan yang berkualitas kepada masyarakat terutama kepada Wajib Pajak. Pelayanan dapat diberikan dalam bentuk kemudahan, kecepatan, dan kejelasan yang dapat memberikan kepuasan dan persepsi positif Wajib Pajak. Pelayanan yang baik akan bermanfaat bagi peningkatan citra layanan Petugas Pajak secara profesional dan pada akhirnya dapat mempengaruhi peningkatan penerimaan pajak, khususnya Pajak Daerah. Namun, agar pemberian kepuasan pelayanan kepada Wajib Pajak dapat terpenuhi, perlu adanya prosedur pelayanan yang benar dan juga tepat.
Pelayanan Permohonan Surat Keterangan NJOP (Nilai Jual Objek Pajak) merupakan salah satu pelayanan yang ada di Unit Pelayanan pemungutan Pajak Daerah Wilayah Kelapa Gading. Surat Keterangan NJOP merupakan Surat Keterangan yang diterbitkan oleh Unit Pelayanan Pemungutan Pajak Daerah berdasarkan permohonan yang di dalamnya berisi informasi mengenai keterangan besarnya Nilai Jual Objek Pajak atas Objek Pajak PBB-P2.
Sejalan dengan perkembangan sistem teknologi dan informasi serta dalam rangka penyederhanaan proses pelayanan, permohonan Surat Keterangan Nilai Jual
Objek Pajak di Unit Pelayanan Pemungutan Pajak Daerah telah sepenuhnya dialihkan secara daring. Saat ini, Permohonan Surat Keterangan NJOP dapat dengan mudah dilakukan melalui aplikasi Pajak Online Jakarta. Pengalihan permohonan Surat Keterangan NJOP secara daring diharapkan bisa menyederhanakan proses pelayanan serta dapat memudahkan Wajib Pajak. Agar penyederhanaan proses pelayanan dan kemudahan tersebut dapat dicapai secara maksimal, prosedur yang diberikan harus jelas baik untuk prosedur untuk Wajib Pajak maupun prosedur bagi Petugas Pelayanan.
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3) |
---|---|
Subjek: | 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 001 Ilmu pengetahuan |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Administrasi Bisnis > Administrasi Bisnis D3 |
User ID Pengunggah: | Al Sonaji |
Date Deposited: | 12 Oct 2023 08:58 |
Last Modified: | 12 Oct 2023 08:58 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/14247 |