PELAKSANAAN PEMBUATAN PONDASI BORED PILE DAN PILE CAP FLYOVER CIBIRU DK 141+298

2001321042, Daniel Juan Sihombing (2023) PELAKSANAAN PEMBUATAN PONDASI BORED PILE DAN PILE CAP FLYOVER CIBIRU DK 141+298. Lainnya thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan, dan Penutup] Text (Judul, Pendahuluan, dan Penutup)
HALAMAN IDENTITAS.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Isi Bab II - IV] Text (Isi Bab II - IV)
ISI.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (14MB)

Abstrak

Proses pelaksanaan konstruksi memerlukan rencana dan pengaturan sebelum dijalankannya konstruksi tersebut. Kereta Cepat Jakarta – Bandung melakukan pembangunan Flyover DK 141+298 Cibiru sebagai infrastruktur dan akses utama menuju ke Stasiun Tegalluar Kereta Cepat Jakarta – Bandung. Oleh karena itu pekerjaan ini merupakan tanggung jawab China Railway Engineering Corporation dan dikerjakan oleh PT Wasaka Tomo Engineering. Rencana pelaksanaan berupa metode kerja yang akan dijalankan selama pekerjaan konstruksi berlangsung harus dapat dijelaskan secara jelas dan pemilihan yang tepat. Sehingga dalam pelaksanaan metode kerja tersebut dapat ditentukan produktivitas dari tenaga kerja dan alat, kebutuhan alat dan bahan, volume pekerjaan. Analisis pengamatan dilapangan diperlukan untuk menghitung durasi serta dapat menyusun jadwal pada rencana pekerjaan pembuatan Pondasi Bored Pile dan Pile Cap Flyover DK 141+298 Cibiru. Pada pelaksanaan pekerjaan pondasi Bored Pile dilakukan dengan Casing Method, yang pada umumnya metode ini digunakan pada kondisi tanah yang mudah runtuh, sehingga berpotensi menutup lubang galian. Casing ini berupa pipa baja dengan diameter dalam sama dengan atau lebih besar dari diameter lubang yang direncanakan. Sedangkan Pile Cap yang digunakan pada proyek ini memiliki susunan bentuk persegi dan persegi panjang. Proses pelaksanaan tersebut ditemukan bahwa Pondasi Bored Pile sebanyak 132 titik yang akan dibor dengan diameter sebesar 800 hingga 1200 mm dan kedalaman minimal 40 m dan maksimal 56 m dengan total waktu pengeboran 42,24 jam. Sedangkan untuk Pile Cap dengan total 14 buah menggunakan besi tulangan Deform. Berdasarkan pembahasan mengenai pelaksanaan pekerjaan pembuatan Bored Pile dan Pile Cap Flyover DK 141+298 Cibiru, seluruh metode kerja sudah sesuai dengan rencana. Penerapan Keselamatan Konstruksi diterapkan dan memenuhi standar operasional prosedur pekerjaan. Kebutuhan dan produktivitas alat dan bahan, serta waktu penjadwalan sudah sesuai penerapannya dengan kondisi di lapangan.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (Lainnya)
Subjek: 500 – Ilmu Pengetahuan > 510 Matematika > 515 Analisis
500 – Ilmu Pengetahuan > 510 Matematika > 516 Ilmu ukur, geometri
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 624 Teknik sipil
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Sipil > Konstruksi Sipil D3
User ID Pengunggah: Daniel Sihombing
Date Deposited: 27 Aug 2023 14:41
Last Modified: 27 Aug 2023 14:41
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/13947

Actions (login required)

View Item
View Item