Safitri, Nisa Dwi (2023) Analisis Perencanaan Rehabilitasi Lantai dan Stringer Jembatan Musi 2, Kota Palembang. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
SKRIPSI_BAGIAN KELENGKAPAN AWAL, BAB I & BAB V, DAFTAR PUSTAKA_NISA DWI SAFITRI.pdf
Download (1MB)
SKRIPSI_ABSTRAK, ABSTRACT, BAB II-BAB IV, LAMPIRAN LENGKAP_NISA DWI SAFITRI.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (13MB)
Abstrak
Jembatan Musi 2 bagian bentang 100-meter jenis jembatan rangka baja belanda yang telah berusia 35 tahun dan lantai terjadi keretakan, sehingga direncanakan rehabilitasi. Pada tahun 2021 dilakukan pemeriksaan, hasilnya menunjukkan bahwa lantai jembatan sudah tidak layak dan layan, serta struktur stringer dinilai tidak layan. Oleh karena itu lantai dilakukan pembongkaran, dan pengecekan kapasitas penampang stringer eksisting, serta menentukan perkuatan stringer eksisting yang digunakan apabila stringer eksisting tidak memadai, dan melakukan desain lantai pengganti jembatan. Analisis dengan bantuan software SAP2000 mengacu SNI 1725:2016, untuk mengetahui gaya dalam, ratio, dan lendutan pada stringer eksisting. Hasil analisis didapatkan ratio tegangan akibat kombinasi beban kuat 1 pada stringer eksisting melebihi batas keamanan ratio tegangan ijin sebesar 1 pada daerah lapangan, sehingga penampang stringer eksisting dinilai tidak layan. Perkuatan yang digunakan dengan mempertebal menggunakan plat setebal 10 mm pada flans bagian bawah dengan pengelasan penuh sepanjang stringer. Hasil analisis stringer perkuatan mengalami penurunan sebesar 35-40% memenuhi ratio ijin sehingga dinilai layan serta lendutan yang terjadi berkurang 20,46%. Lantai pengganti direncanakan lantai beton bertulang dengan memanfaatkan csp eksisting sebagai tulangan tarik. Hasil analisis didapatkan kebutuhan tulangan pada tulangan tumpuan D19-125, lapangan atas D19-250, tulangan bagi dan susut pada tumpuan atas ɸ10-150 dan pada lapangan atas ɸ10-300.
Kata kunci: Jembatan Rangka, Lantai CSP, Perkuatan, Stringer
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4) |
---|---|
Subjek: | 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 624 Teknik sipil 700 - Seni dan Rekreasi > 720 Arsitektur > 725 Struktur umum |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Teknik Sipil > Teknik Perancangan Jalan dan Jembatan D4 |
User ID Pengunggah: | Nisa Dwi Safitri |
Date Deposited: | 26 Aug 2023 09:50 |
Last Modified: | 26 Aug 2023 09:50 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/13851 |